Vision
Menjadi program studi yang unggul, berbudaya, dan berdaya saing internasional dalam pengembangan dan penerapan ilmu Matematika berbasis kajian sumber daya alam tropis dan pesisir.
Mission
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran matematika yang bermutu, adaptif, dan berbudaya, untuk menghasilkan lulusan yang unggul, berintegritas, dan berdaya saing internasional
- Mengembangkan penelitian inovatif di bidang matematika dan terapannya, berbasis sumber daya alam tropis dan pesisir
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat berbasis ilmu matematika yang relevan dengan kebutuhan masyarakat tropis dan pesisir, serta memberikan solusi berbasis IPTEK untuk mendukung pembangunan nasional dan internasional
- Mewujudkan tata kelola program studi yang profesional, transparan, dan berbasis digital, demi meningkatkan efektivitas dan efisiensi layanan akademik dan administrasi
- Memperkuat kolaborasi dan kemitraan nasional serta internasional dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian, dan industri untuk meningkatkan kapasitas akademik dan reputasi global program studi
Purpose
- Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan matematika melalui kurikulum adaptif, pembelajaran berbasis teknologi, dan suasana akademik yang bermutu untuk menghasilkan lulusan yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing internasional dengan kompetensi yang kuat dalam bidang matematika dan terapannya
- Menghasilkan penelitian inovatif, relevan, dan berdampak di bidang matematika dan terapannya, terutama yang berfokus pada kajian sumber daya alam tropis dan pesisir secara berkelanjutan
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat berbasis IPTEK dan keilmuan matematika, yang mampu memberikan solusi terhadap permasalahan masyarakat tropis dan pesisir serta mendukung pembangunan nasional dan internasional
- Mewujudkan tata kelola program studi yang profesional, transparan, akuntabel, dan berbasis digital, sesuai prinsip good governance, guna meningkatkan efektivitas, efisiensi, dan kualitas layanan akademik serta administrasi
- Memperkuat kemitraan dan kolaborasi strategis dengan institusi nasional dan internasional, lembaga riset, pemerintah, dan dunia industri untuk mendukung pengembangan tridharma perguruan tinggi, meningkatkan kapasitas akademik, serta memperluas daya saing global program studi